Sajak untukmu sore itu
Larik demi lariknya terhampar
Luruh di ujung lembar hatiku yang terkapar
Sajak untukmu sore itu
Melipat rapat dalam dekap
Berharap kau baca saat senyap
Sajak untukmu sore itu
Tentang isyarat juga gelagat
Yang aku temui dalam pekat
Sajak untukmu sore itu
Bersemayam dalam dada
Tak pernah sempat kau baca
Bogor, 31
Januari 12
Di suatu
pagi
No comments:
Post a Comment